Sadis ! Nenek ini Dianiaya Hingga Tewas, Lalu Gasak Barang Miliknya, Pelaku di Bekuk Resmob Rohil
Ujung Tanjung - Seorang nenek bernama Sumarni alias Nek Monja (64) ditemukan bersimbah darah di rumahnya Jalan Simpang Benar Lokasi 26 RT 027 RW 010 Kepenghuluan Ujung Tanjung Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau. pada Minggu 17 Maret 2024.
Korban Nek Monja sempat dibawa ke rumah sakit Ataya Ujung Tanjung dan selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Duri , namun naas nyawa nenek Monja tidak tertolong lagi hingga akhirnya tewas, pada Senin.(18/03/2024),
Tewasnya nenek Monja ini diduga di aniaya seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas ) berinisial ES Manullang (30) warga Simpang Tanki Kepenghuluan Pematang Botam Kecamatan Rimba Melintang Kabupaten Rokan Hilir Riau .
Berdasarkan data yang diterima dari Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK melalui Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri S.Trk MM, membenarkan telah diamankan satu orang pelaku dugaan Tindak Pidana Pencurian dengan Kekerasan (Curas) terhadap nenek Sumarni alias Nek Monja hingga tewas .
Pelaku ES Manullang (30) diketahui seorang pengangguran. tega mencuri dan menganiaya korban hingga tewas, karena ingin memiliki handphone(HP) milik korban dan sejumlah uang didalam dompet korban ." Jelas Kasi Humas Iptu Yulanda Alvaleri S.Trk
Iptu Yulanda Alvareli menjelaskan, kejadian itu awalnya diketahui berdasarkan informasi dari tim Reserse Brimob (Resmob) Polres Rohil kepada Kanit 1 Pidum Polres Rohil Iptu All Hidayat S.Tr.k, M.M. dan kemudian atas perintah Kasat Reskrim Polres Rohil IPTU I Putu Adi Juniwinata, S.Tr.K., S.I.K., M.Si. agar tim Resmob Rohil mendatangi informasi kejadian tersebut
Dijelaskan bahwa tim Resmob mendapat informasi itu dari anak kandungnya bernama Dewi yang memberitahukan kepada sepupunya Aldoni (31) (selaku pelapor) bahwa ibunya ditemukan tidak sadarkan diri dengan kondisi tubuh korban di bagian wajah terdapat lebam, di bagian kepala sebelah kiri bocor, sebelah tangan kiri dan kanan lebam dengan penuh berlumuran darah .
selanjutnya warga bersama keluarga membawa korban ke RS. Ataya ." Ujar Kasi Humas .
Saat di TKP tim Resmob Rohil mengamankan TKP kejadian tersebut dan mencari informasi dan barang bukti diseputaran kejadian tentang pelaku dan keberadaan pelaku, dengan gerak cepat tim Resmob Rohil bergerak menuju rumah pelaku, dan berhasil mengamankan pelaku ES Manullang saat berada dibelakang rumahnya. Setelah diinterogasi pelaku mengaku telah melakukan Tindakan Pidana Pencurian dengan Kekerasan," terang Iptu Yullanda Alvaleri
Saat di interogasi pelaku mengakui melakukan aksinya masuk dari pintu belakang rumah korban dan memukul dengan tangan kosong kewajah korban berkali-kali dan membanting kepala korban kelantai berkali-kali yang menyebabkan korban tidak sadar diri dan berlumuran darah setelah melancarkan aksinya kemudian pelaku menggasak barang barang milik korban tersebut.
Pelaku juga mengatkan handpone milik korban dan pakaian yang digunakan pelaku saat beraksi di sembunyikan belakang rumah pelaku di bawah pelepah sawit yang terletak tidak jauh dari rumahnya, saat di cek memang benar ditemukan barang barang milik korban yang diambil pelaku
Saat itu Tim Resmob menemukan barang bukti, 1 Unit Sepeda Motor Vario 150 Warna Hitam tanpa nopol Milik Pelaku, 1 Unit Handpone Merk OPPO Warna Biru Milik Korban, 1 Helai Baju Milik Pelaku, 1 Buah Celana Panjang Warna Coklat Muda milik Pelaku, dan ada bekas bercak darahnya. Serta 1 Dompet Warna Merah Jambu Milik Korban, selanjutnya tim Resmob membawa pelaku ke Mapolres Rohil untuk di lakukan. Penyidikan lebih lanjut ." Ungkap Kasi Humas Polres Rohil .
Komentar Via Facebook :