Ada-ada Saja? Dianiaya Istri Seorang Guru Lapor Unit PPA

Ada-ada Saja? Dianiaya Istri Seorang Guru Lapor Unit PPA

Okeline Timor Tengah Utara - Ada - ada saja, akibat menanyakan istri tidak pulang satu malam, seorang guru di Kecamatan Noemuti, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) berinisial JJL(44) babak belur dihajar istri.

Saat sang guru menanyakan hal itu, istrinya langsung tersinggung, lalu mengambil kayu dan memukul suaminya itu sebanyak dua kali, tak ayal dia mengalami luka-luka memar.

"Bukan hanya memukul pakai kayu, dia melempar saya menggunakan batu di bagian dada serta kepala hingga mengalami luka sobek sepanjang 5 sentimeter," ungkap sang guru yang menjadi korban. 

Pengacara JJL, Robert Salu, menyebutkan atas kejadian ini kliennya melaporkan istrinya berinisial FJK ke polisi, pegakuan guru dia sudah sering dianiaya oleh istrinya.

"Puncaknya pada Selasa 27 Feruari 2018, korban dianiaya hingga babak belur dan baru melapor ke Polres TTU, Sabtu 3 Maret 2018 kemarin," katanya, Minggu (4/3/18). 

Sebelumnya disebut Robert, kliennya sempat mendatangi Polsek Noemuti, tetapi tak langsung membuat laporan polisi, dia hanya minta perlindungan. Sang istri keluar rumah tanpa memberitahukan kepergiannya pada suaminya. 

"Kasus KDRT ini bukan yang pertama namun sudah kali keempat dan keluarga mendorong agar kasus ini harus berujung di pengadilan, ini harapan keluarga korban,"ucapnya.

Robert mengatakan, kliennya sudah melakukan visum di RSUD sebelum menuju kantor polisi untuk membuat laporan polisi.

Dihubungi Kasat Reskrim Polres TTU Iptu Nyoman Gede Arya membenarkan adanya laporan penganiayaan itu, saat ini kasusnya sudah ditangani oleh unit Perlindungan Perempuan dan Anak Satuan Reskrim Polres TTU.

"Benar ada laporan KDRT," Tukas Nyoman.**


Komentar Via Facebook :